Tentang Cerita Ciheras

Cerita Ciheras ialah media untuk menceritakan segala aktivitas di Lentera Bumi Nusantara dan Ciheras University ke seluruh penjuru Nusantara dan dunia. Cerita Ciheras bertujuan untuk menyebarkan spirit dan inspirasi dari pengalaman-pengalaman menarik di Ciheras.

Cerita Ciheras hadir sejak tahun 2012 pada saat Founder Lentera Bumi Nusantara, Ricky Elson, memulai gerakan di Indonesia setelah kembali dari Jepang. Setelah berkelana keliling Indonesia, Ricky Elson pun memutuskan untuk menetap dan mengembangkan gerakan Membangun Diri Membangun Negeri di Ciheras, Tasikmalaya. Di sana ia merintis sebuah pusat pembelajaran tentang teknologi energi baru terbarukan, khususnya Turbin Angin. Sejak saat itulah, hari-hari yang diceritakan oleh Ricky Elson mengenai aktivitasnya di Ciheras diberi nama Cerita Ciheras (#ceritaciheras).

Saat ini Cerita Ciheras menjadi sekumpulan kisah yang dirangkai oleh mereka-mereka yang pernah ke Ciheras atau kerja praktek di Ciheras. Cerita Ciheras hadir dalam bentuk blog, Instagram (#ceritaciheras), dan video Youtube, yang bisa dikunjungi untuk mengenal lebih lanjut tentang Dunia Ciheras dan segala isinya.